Menu

Dark Mode
Kebakaran Hanguskan Asrama Karyawan di Kagawa, 13 Pekerja Magang Asal Indonesia Selamat 🖌️ Fude: Kuas Kaligrafi yang Lebih dari Sekadar Alat Tulis Survei: 35% Orang Tua di Jepang Pernah Pertimbangkan Mundur dari Pekerjaan karena Anak Keren! Klub AI di SMA Perempuan Fukuoka Ciptakan Aplikasi Ringkas Materi Belajar dan Raih Juara Nasional Layanan Manga Digital K Manga dari Kodansha Kini Tersedia di Lebih dari 60 Negara Tips Mengatasi Malas Berjalan Jauh Saat Traveling di Jepang

Entertainment

TOKYO GIRLS’ STYLE Umumkan Pembubaran Setelah Konser Terakhir pada Maret 2026

badge-check


					TOKYO GIRLS’ STYLE Umumkan Pembubaran Setelah Konser Terakhir pada Maret 2026 Perbesar

Grup vokal dan tari TOKYO GIRLS’ STYLE secara resmi mengumumkan bahwa mereka akan membubarkan diri setelah konser terakhir mereka di Zepp DiverCity TOKYO pada 31 Maret 2026.

Pengumuman ini disampaikan langsung pada tanggal 3 Mei, saat encore konser peringatan debut ke-15 mereka bertajuk TOKYO GIRLS’ STYLE 15th Anniversary Live Kirari☆ yang digelar di Zepp Shinjuku TOKYO. Hingga konser terakhir nanti, para anggota akan tetap tampil dalam berbagai acara, termasuk konser reguler mereka di SHIBUYA PLEASURE PLEASURE yang akan terus berlangsung mulai Juni hingga Maret tahun depan.

Sebagai bagian dari perpisahan mereka, TOKYO GIRLS’ STYLE juga mengumumkan akan merilis album self-titled “TOKYO GIRLS’ STYLE” pada 30 Juli mendatang. Lagu baru mereka berjudul “Dokasen, Flashback”, yang dibawakan pertama kali saat konser ulang tahun ke-15, akan dirilis secara digital lebih dulu sebagai single pre-rilis dari album tersebut.

TOKYO GIRLS’ STYLE dibentuk pada Januari 2010 sebagai grup perempuan pertama dari agensi Avex dalam tujuh tahun terakhir, dan memulai debutnya pada Mei tahun yang sama lewat single “Kirari☆”. Selama 15 tahun karier mereka, grup ini dikenal memiliki identitas unik di dunia idol Jepang, menggabungkan unsur J-pop dengan musik dance dan elektronik. Anggotanya terdiri dari Miyu Yamabe, Hitomi Arai, Yuri Nakae, dan Mei Shoji.

Sc ; TH

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Read More

Live-Action Romantic Killer Umumkan Tanggal Tayang dan Pemeran Utama

26 June 2025 - 16:30 WIB

Grup Band TOKIO Resmi Membubarkan Diri

26 June 2025 - 13:18 WIB

Yui Ogura Batal Tampil di Konser Sekai Symphony 2025 Akibat Cedera Kepala Ringan

21 June 2025 - 07:17 WIB

KANA-BOON Kembali dengan Tur Nasional di 47 Prefektur Jepang!

20 June 2025 - 16:30 WIB

Anggota Tokio, Taichi Kokubun, Dikeluarkan dari Acara TV Populer karena Pelanggaran Aturan

20 June 2025 - 13:01 WIB

Trending on Entertainment