Universal Studios Hollywood resmi membuka penjualan tiket untuk acara Universal Fan Fest Nights, yang akan berlangsung pada malam-malam tertentu antara 25 April hingga 18 Mei.
Menurut pihak taman hiburan, acara ini akan membawa pengunjung ke dalam pengalaman dunia imersif, di mana mereka bisa berinteraksi dengan karakter favorit dan menikmati cosplay dalam beberapa atraksi spesial, seperti One Piece: Grand Pirate Gathering, Jujutsu Kaisen: Hunger of the Cursed, Star Trek: Red Alert, Back to the Future: Destination Hill Valley, serta DUNGEONS & DRAGONS: Secrets of Waterdeep.
Bagi penggemar One Piece, mereka bisa bertemu langsung dengan Luffy dan kru Topi Jerami, seperti Zoro, Nami, Usopp, dan Sanji. Ada juga sesi foto interaktif dan kesempatan untuk menjadi buronan terkenal dengan bantuan seniman sketsa di area One Piece: Grand Pirate Gathering. Sementara itu, penggemar Jujutsu Kaisen akan menikmati pengalaman berbasis film dari anime tersebut di zona Jujutsu Kaisen: Hunger of the Cursed.
Selain atraksi menarik, pengunjung juga bisa mencicipi hidangan bertema One Piece dan Jujutsu Kaisen yang dirancang oleh Executive Chef Julia Thrash, serta membeli merchandise eksklusif seperti koleksi, pakaian, peralatan minum, dan aksesori.
Universal Fan Fest Nights akan digelar pada tanggal 25-27 April, 2-4 Mei, 9-11 Mei, dan 16-18 Mei. Tiket dapat dibeli melalui situs resmi Universal Studios Hollywood dengan harga mulai dari US$74 hingga US$373. Tiket early access juga tersedia dengan biaya tambahan US$20.
Sc : ANN